Persija Alami Kerugian Besar

Keinginan Persija Jakarta menggunakan tiga pemain asing yang baru direkrut yakni Vinicius Lopes Laurindo, Jakhongir Abdumuminov, dan Bruno Matos pada babak kualifikasi Liga Champions Asia 2019 dipastikan gagal. Selain tiga pemain asing, masih ditambah Ryuji Utomo yang juga tak bisa dimainkan. Permohonan dispensasi yang diminta oleh PSSI terkait belum keluarnya International Transfer Certificate (ITC) ditolak mentah-mentah oleh AFC.
Memang hal ini kerugian bagi Macan Kemayoran, Chief Operation Officer, Rafil Perdana kecewa atas kepastian tak bisa membawa empat pemain baru di kompetisi Asia. Persija sendiri akan bertandang ke markas wakil Singapura, Home United, pada pertemuan pendahuluan Liga Champions Asia (LCA) pertama di Stadion Jalan Besar, Singapura, pada 5 Februari 2019.
“Kami yang menghadapi masalah besar. Kami mengharapkan kejadian seperti ini tidak terulang,” kata COO Persija, Muhammad Rafil Perdana
“Demikian yang bisa disampaikan atas nama manajemen kami meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada The Jakmania dan seluruh masyarakat Indonesia.”
Meski mengalami kesulitan, Persija sudah mulai memikirkan cara antisipasinya. Caranya tentu saja memaksimalkan pemain yang tersedia. Pelatih Ivan Kolev memastikan tim akan bekerja serius di tengah kondisi negatif yang ditemui.
By Rhidwan Mohamad17

Komentar

Postingan Populer